Entah dari apa untuk dibuat
Tuhan tak memilih, siapapun
Jadi kehendak Tuhan tak pandang bulu
Tak pandang siapa dirinya
Seolah angin mengancungkan jempol
Gunung menganggukkan kepala
dan bunga tulippun ikut menari menunggu
Tahun 1933
Ya ... tahun 1933
Dengan keyakinan dan kepercayaan yang teguh
Keberanian di luar batas
Putri-putri nan ayu... Putri Rosa de Bie
merasuk nan batas
23 Maret 1933
Kaki diayunkan bak angin
Angin yang melesat ke tujuannya
Hantaman dan terpaan ombak
Jadi teman dalam perjalanan
13 April 1933
Kaki Putri - putri nan ayu
Ya... kaki dipijakkan pada bumi pertiwi ini
Menakluk sang batas
1 Mei 1933
Hari bersejarah
Tempat biasa, berteduh, dipunyainya
Bahagia dan syukur diatas ubun-ubun
Bak langit bergirang
Dalam pestanya petir dan kilat
Putri -Putri Rosa de Bie
Kau sungguh terindah ...
Terima kasih untukmu
Terima kasih dan terima kasih
84 Tahun sudah jasa dan rasamu
masih ada di sini.
Terima kasih untukmu ...
Sr. Seraphine
Sr. Imelda
Sr. Augusta
Sr. Theresina
Sr. Gema
Sr. Valentine
PROFICIAT...
84 TAHUN
HADIRNYA SFS DI INDONESIA
BERDIRINYA KOM. ST. FRANSISKUS ASSISI PUSAT SUKABUMI
Tidak ada komentar:
Posting Komentar